Pendampingan dan Evaluasi Pelaporan Pada Aplikasi Feeder PDDIKTI
Sehubungan dengan telah dirilisnya Aplikasi Feeder PDDikti versi 3.3, maka LLDikti Wilayah III akan menyelenggarakan Pendampingan dan Evaluasi Pelaporan Pada Aplikasi Feeder PDDIKTI di lingkungan LLDikti Wilayah III Tahun 2020. Untuk itu mohon kerja sama Saudara untuk menghadiri dan menugaskan operator komputer/programmer Perguruan Tinggi Saudara (daftar PT terlampir) untuk mengikuti acara tersebut, yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal | : | Senin – Kamis, 10 – 13 Agustus 2020 |
Waktu | : | 08.00 WIB – selesai |
Tempat | : | Ruang Aula Ki Hajar Dewantara Kantor LLDikti Wilayah III Jln. SMA Negeri 14 Cawang, Jakarta Timur |
Adapun persyaratan peserta Pendampingan
dan Evaluasi Pelaporan Pada Aplikasi Feeder
PDDIKTI di lingkungan LLDikti Wilayah III Tahun 2020 adalah sebagai berikut:
- Operator/programmer Perguruan Tinggi yang mengerjakan laporan PDDikti;
- Modem eksternal, dan flashdisk;
- Bersedia mengikuti kegiatan pendampingan sampai selesai;
- Bersedia mematuhi protokol kesehatan (wajib menggunakan masker);
- Mematuhi tata tertib.
Peserta yang diundang pada kegiatan ini wajib hadir sesuai gelombang (terlampir) dan melakukan pendaftaran melalui tautan berikut:
http://ringkas.kemdikbud.go.id/PendampinganFeeder
Informasi lebih lanjut mengenai gelombang I s.d IV silahkan unduh pada tautan dibawah ini: